Minggu, 28 September 2014

Analisis Perusahaan

Nama Perusahaan : Nintendo Co. Ltd.
Bidang Penjualan : Game dan elektronik
Asal Perusahaan : Kyoto, Jepang

Siapa yang tak kenal dengan Sonic si landak super cepat, Mario si tukan ledeng dan Pikachu beserta ratusan pokemon lainnya? Ya, mereka adalah karakter dari beberapa game yang dikembangkan oleh sebuah perusahaan gaming bernama Nintendo. Nintendo Co. Ltd. atau yang biasa kita kenal sebagai Nintendo adalah perusahaan pembuat game dan console game. Produk yang paling dikenal dari perusahaan ini antara lain NES, SNES, GameCube, Game Boy, dan Nintendo ds serta Nintendo Wii.

Awal mula dan sejarah singkat Nintendo Co. Ltd.
Perusahaan yang memiliki jajaran console game ternama dan ratusan game ini pada mulanya bukanlah sebuah perusahaan game elektronik. Pada awalnya Nintendo merupakan sebuah perusahaan pembuat kartu “Hanafuda”, sebuah permainan kartu asal jepang yang pada mulanya hanya dimainkan oleh kalangan bangsawan.
Perusahaan ini didirikan oleh seorang pengusaha asal jepang yang bernama Fusajiro Yamauchi pada tahun 1889 sebagai perusahaan pembuat kartu. Pada tahun 1950 cucunya, Hiroshi Yamauchi menggantikan pimpinan perusahaan ke-2. Pada masa jabatannya Hiroshi Yamauchi melihat batasan pada pasar penjualan kartu sehingga ia mulai memperluas pasar penjualan perisahaan ini.
Setelah bereksperimen di beberapa area bisnis lainnya Nintendo akhirnya meraih sukses penjualannya dalam bidang game dan elektronik setelah rilisnya game Donkey Kong pada tahun 1981. Sukses ini belanjut ke rilisnya game Mario yang akhirnya menjadi maskot perusahaan.
Hingga saat ini Nintendo masih terus menjaga kesuksesannya. Walaupun semakin luasnya pasar membuat Nintendo harus bersaing dengan perusahaan console dan pembuat game besar lainnya yang tak kalah hebat, Nintendo masih berusaha menjaga kesuksesannya dengan meluncurkan berbagai macam game dan console yang memiliki ciri khas ala Nintendo.

Pemimpin perusahaan dan analisis management
1.      Fusajiro Yamauchi (1889-1929)
Selain mendirikan perusahaan pembuat kartu, Fusajiro Yamauchi juga mempopulerkan kembali permainan kartu hanafuda yang pada zaman itu sudah tidak popular lagi. Ia mempopulerkan permainan kartu ini dengan inovasinya yaitu mebuat kartu hanafuda dengan gambar manual (gambar tangan). Hal ini juga memunculkan banyak perusahaan kartu lain dan memperluas pasar penjualan permainan kartu.

2.      Sekiryo Yamauchi (1929-1949)
Tidak banyak inovasi yang dilakukan oleh Sekiryo Yamauchi pada masa jabatannya. Ia menjaga kestabilan perusahaan ini hingga masa jabatannya berakhir.

3.      Hiroshi Yamauchi (1949-2002)
Kesuksesan awal dari perusahaan Nintendo berada pada masa jabatan Hiroshi Yamauchi. Selain terus mencoba dan mengembangkan hal baru ia juga memperluas pasar penjualan perusahaan ini. Ia pandai memprediksi permintaan pasar dan menggunakan prediksi ini untuk penjualan perusahaan. Hasilnya, perusahaan ini berhasil meraih sukses pada bidang game dan elektronik. Console pertama dari Nintendo juga merupakan salah satu buah pemikiran dari Hiroshi Yamauchi.

4.      Satoru Iwata (2002-sekarang)
Pada masa jabatan Satoru Iwata, Nintendo banyak mengalami perkembangan pada consolenya. Selain membuat console game yang unik, Nintendo juga memanfaatkan berbagai macam teknologi sehingga consolenya memiliki beberapa fitur menarik yang hanya dimiliki oleh console dari perusahaan ini.



Daftar Pustaka
http://classicgames.about.com/od/classicvideogames101/p/FusajiroYamauch.htm
nintendo.wikia.com/wiki/Fusajiro_Yamauchi
nintendo.wikia.com/wiki/Sekiryo_Yamauchi
nintendo.wikia.com/wiki/Hiroshi_Yamauchi
nintendo.wikia.com/wiki/Satoru_Iwata


Semester 5: Psikologi Managemen

sudah masuk semester 5~ tema softskill semester ini Psikologi managemen jadi selama satu semester ini (kurang lebih 5-6 bulan) postingan di blog ini banyak berhubungan dengan managemen... semoga bermanfaat bagi para pembaca yaaa~